Skip to content

Kabar Kriminal

Seputar Peristiwa dan Kriminal Terkini

Menu
  • Berita
  • Binkam
  • Hukrim
  • Peristiwa
  • Daerah
Menu
Vaksinasi Booster Ke Dua di Aruna Senggigi

Vaksinasi Booster Ke Dua di Aruna Senggigi Resort & Convention, Siapkan 150 Dosis

Posted on Februari 22, 2023

Lombok Barat, NTB – Personel Polsek Batulayar monitoring sekaligus melakukan pengamanan dalam kegiatan Vaksinasi Booster Ke 2 di Aruna Senggigi Resort & Convention.

Tepatnya di Dusun Senggigi Desa Senggigi Kecamatan Batulayar Kabupaten Lombok Barat bagi Staf Hotel Aruna dan masyarakat umum, Rabu (22/2/2023).

Kapolsek Batulayar, Polres Lombok Barat, Polda NTB Kompol Ricky Yuhanda, S.E., S.I.K., mengatakan jumlah sasaran untuk penerima vaksin sejumlah 150 dosis.

“Adapun Jenis Vaksin yang menggunakannya, adalah Vaksin Pfizer, dengan total keseluruhan peserta Vaksinasi sebanyak 97 Orang,” ungkapnya.

Dengan rincian jumlah peserta Vaksinasi Vaksin 1 berjumlah 2 Orang. Kemudian Vaksin 2 berjumlah 2 Orang, Vaksin 3 berjumlah 3 Orang, dan Vaksin 4 berjumlah 90 Orang.

Kegiatan vaksinasi oleh Nakes Dinas Kesehatan Lombok Barat dan Nakes Puskesmas Meninting bekerjasama dengan Pihak Hotel Aruna Senggigi.

“Sasarannya Staf Hotel Aruna Senggigi dan masyarakat umum yang akan melaksanakan vaksinasi Booster kedua,” tandasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala UPTD – BLUD Puskesmas Meninting Zainal Abidin, S.Kep. Ners, GM. Hotel Aruna Senggigi Weni Kristanti. Panit II Binmas Polsek Batulayar Aipda Boby Teguh Atmojo, Unit II Sat. Intelkam Polres Lombok Barat. Kemudian Tim Vaksinasi Nakes Dinas Kesehatan Lombok Barat, Tim Vaksinasi Nakes Puskemas Meninting. Serta Staf Hotel dan Masyarakat penerima vaksinasi Boster Ke 2.

“Secara umum seluruh ragkaian kegiatan berjalan aman dan lancar. Kami dari Kepolisian tentunya secara konsisten akan terus mendukung mensukseskan Vaksinasi,” tandasnya.

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recent Posts

  • Warga Pengembur Ditemukan Terjatuh dan Meninggal Saat Sedang Berwudhu di Masjid Agung Praya
  • Patut Diapresiasi, Kapolres Lombok Tengah Turun Langsung Bantu Evakuasi Kecelakaan Tunggal
  • Antisipasi Aksi Kejahatan dan Gangguan Kamtibmas Lainnya, Polsek Kuripan Lakukan Patroli Rutin
  • Antisipasi Aksi Kejahatan dan Gangguan Kamtibmas Lainnya, Polsek Kuripan Lakukan Patroli Rutin
  • Warga Teluk Gok Masih Terisolir Ditpolairud Polda NTB Bawakan Bantuan Ramadhan
  • Warga Pengembur Ditemukan Terjatuh dan Meninggal Saat Sedang Berwudhu di Masjid Agung Praya
  • Patut Diapresiasi, Kapolres Lombok Tengah Turun Langsung Bantu Evakuasi Kecelakaan Tunggal
  • Antisipasi Aksi Kejahatan dan Gangguan Kamtibmas Lainnya, Polsek Kuripan Lakukan Patroli Rutin
  • Antisipasi Aksi Kejahatan dan Gangguan Kamtibmas Lainnya, Polsek Kuripan Lakukan Patroli Rutin
  • Warga Teluk Gok Masih Terisolir Ditpolairud Polda NTB Bawakan Bantuan Ramadhan
©2023 Kabar Kriminal | Design: Newspaperly WordPress Theme