Pemdes Tuhegeo ll Gusit Lantik Dua Orang Perangkat Desa, Yamoni Laoli : Siap Mengemban Tugas

DAERAH104 Dilihat

Gunungsitoli_ Kabarkriminal.Online

Pemerintah Desa Tuhegeo II, Kecamatan Gunungsitoli Idanoi, Kota Gunungsitoli, Sumatera Utara menggelar pelantikan dan pengambilan sumpah dua perangkat desa baru. Kegiatan itu berlangsung dikantor desa setempat. Jum’at (24/01/2025).

Adapun perangkat desa yang lantik yakni Yamoni Laoli menjabat Kaur Perencanaan dan Sepriman Laoli menjabat Kepala Seksi Pemerintahan.

Keduanya merupakan peserta seleksi perangkat desa yang meraih nilai tertinggi dalam ujian pada 06 Desember 2024 lalu, yang diikuti oleh lima peserta.

Prosesi pelantikan dipimpin langsung oleh Kepala Desa Tuhegeo II, Yaredi Laoli dan disaksikan oleh BPD, perangkat desa, Rohaniawan, Tokoh masyarakat serta tamu undangan lainnya.

Kepala Desa Tuhegeo II, Yaredi Laoli dalam arahannya menuturkan bahwa pelantikan ini dilaksanakan sesudah mendapatkan rekomendasi dari tingkat Kecamatan dan Walikota Gunungsitoli sehingga sekarang ini melantik perangkat terpilih usai mengikuti ujian kemarin.

“Pelantikan ini merupakan proses atau tahapan akhir dalam pengisian perangkat desa dan mudah-mudahan dapat membantu untuk meningkatkan kinerja perintah desa serta menjadi pelayanan bagi masyarakat, “Kata kades.

Selain itu, Yaredi mengungkapkan harapannya dengan pengisian jabatan perangkat desa saat ini semoga pembangunan desa di segala bidang bisa semakin meningkat. Selain itu, diharapkan juga dapat memberikan pelayanan kepada masyarakat yang maksimal.

“Beban kerja serta tanggungjawab yang kita emban di desa Tuhegeo II ini bisa semakin ringan. Saya berharap kepada perangkat desa yang lama maupun yang baru dilantik senantiasa bisa saling bersinergi, ” Harap Kades.

Sementara itu, Yamoni Laoli yang menjabat Kaur Perencanaan pasca dilantik mengucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya atas terselenggaranya acara pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut.

Dimana, kepercayaan dan tanggungjawab tentunya progres kedepan dapat mengubah mindset serta bisa mengemban tugas desa dengan sebaik-baiknya dan bisa bermanfaat untuk masyarakat.

“Tentunya semuanya itu harus sesuai dengan tugas dan pokok serta kewenangan kita masing-masing. Kinerja harus berusaha lebih baik dari yang sebelumnya, “Pungkasnya.

Pewarta : Makmur Gulo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *