Penguatan Program Pemasyarakatan, Dirjenpas Tekankan Konsistensi UPT

Banjarbaru, Kabarkriminal.online –

Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Kalimantan Selatan, Mulyadi, bersama pejabat manajerial ikuti pengarahan Direktur Jenderal Pemasyarakatan (Dirjenpas), Mashudi, perihal persiapan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi XIII DPR RI dan penguatan program kerja strategis Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan, Senin (3/3). Kegiatan diikuti secara daring melalui aplikasi zoom meeting dari Kantor Wilayah Ditjenpas Kalimantan Selatan dan Lapas Kelas IIB Banjarbaru.

Dirjenpas menekankan pentingnya kesiapan setiap Kantor Wilayah Ditjenpas menghadapi RDP. Beliau nantinya akan memberikan gambaran umum mengenai sistem Pemasyarakatan, masing-masing Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas untuk mempersiapkan paparan mengenai kondisi dan program di wilayah.

“Kita akan menyampaikan beberapa poin, antara lain mengenai kondisi hunian di UPT Pemasyarakatan setiap wilayah menyangkut over crowded dan upaya yang telah dilakukan. Kemudian jenis-jenis pembinaan, baik kepribadian maupun kemandirian, serta inovasi program pembinaan yang dilaksanakan. Juga daftar inventaris masalah dalam pelaksanaan tugas Pemasyarakatan dan kegiatan yang mendukung reformasi sistem Pemasyarakatan,” ujarnya.

Selain itu, Dirjenpas juga memberikan arahan mengenai program kerja yang harus dijalankan konsisten oleh setiap UPT Pemasyarakatan. UPT harus memiliki program unggulan, dan mempersiapkan warga binaan untuk menyemarakkan Hari Bakti Pemasyarakatan ke 61 tahun 2025.

“Setiap UPT harus menyiapkan warga binaan berbakat dalam seni lukis untuk mengikuti lomba nasional, menyiapkan data produk hasil karya warga binaan dalam program UMKM dan melaporkannya kepada Ditjenpas. Terkait program ketahanan pangan, manfaatan lahan yang tersedia untuk mendukung keberlanjutan program tersebut,” tambahnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Kalimantan Selatan, Mulyadi, menegaskan bahwa pengarahan ini menjadi pedoman dalam mempersiapkan paparan wilayahnya untuk mengikuti RDP mendatang.

“Kami mempersiapkan yang terbaik, terkait kondisi terkini dari Kalimantan Selatan, menyangkut pembinaan kepribadian dan kemandirian warga binaan, serta program inovatif apa saja yang telah dijalankan. Selanjutnya, juga akan ada pembahasan lebih lanjut dengan pejabat manajerial Kantor Wilayah, mempersiapkan semua dengan baik,” pungkasnya.

(arb)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *